Tuesday, February 20, 2018

Kata Kunci Materi Bahasa Indonesia dalam Buku Bahasa Indonesia Kelas XI

1. Teks prosedur merupakan teks yang menjelaskan langkah-langkah melakukan sesuatu secara lengkap dan jelas.
- teks
-langkah langkah
-melakukan sesuatu
 Artinya, teks prosedur adalah teks yang berisi langkah langkah untuk melakukan sesuatu.

2. Teks eksplanasi merupakan teks yang menjelaskan tentang terjadinya atau terbentuknya suatu fenomena alam atau sosial.
-teks
-menjelaskan
-terjadinya
-fenomena alam atau sosial
Artinya, teks yang isinya menjelaskan mengenai terjadinya atau terbentuknya fenomena alam atau sosial.

3. Ceramah adalah jenis komunikasi di depan umum yang berisi penyampaian suatu informasi, pengetahuan, dan sejenisnya.
-komunikasi
-depan umum
-penyampaian
-informasi
-pengetahuan
Artinya ceramah adalah komunikasi didepan umum yang isinya penyampaian mengenai informasi, pengetahuan dan lain lain.

4. Nilai nilai kehidupan adalah nilai nilai yang ada pada kehidupan seseorang atau pelajaran hidup agar kita bisa lebih bersyukur akan hidup kita
-nilai nilai
-kehidupan
-pelajaran hidup
-agar lebih dapat bersyukur
Artinya nilai nilai kehidupan adalah
Nilai nilai dalam kehidupan seseorang yang merupakan pelajaran hidup agar lebih dapat bersyukur terhadap hidup kita

5. Proposal adalah teks yang berupa permintaan kepada seseorang atau badan untuk melakukan suatu kegiatan
-teks
-permintaan
-seseorang atau badan
- melakukan kegiatan
Artinya proposal adalah teks yang didalam nya berisi permintaan kepada seseorang atau badan untuk melakukan kegiatan.

6. Karya ilmiah adalah tulisan yang disusun dengan metode ilmiah, yakni metode yang berdasarkan cara berpikir yang sistematis, dan logis.
-tulisan
-metode ilmiah
-sistematis
- logis
Artinya karya ilmiah merupakan suatu tulisan yang sistematis dan logis yang disusun melalui metode ilmiah.

7. Resensi adalah teks yang berupa ulasan, tinjauan, atau komentar mendalam tentang kelebihan dan kelemahan suatu buku, baik yang berupa fiksi maupun non fiksi.
-teks ulasan
-kelebihan
-kelemahan
-buku
Artinya resensi adalah sebuah teks ulasan mengenai kelebihan dan kekurangan sebuah buku, baik buku fiksi ataupun buku non fiksi.

8. Drama adalah sebuah cerita atau kisah yang menggambarkan kehidupan dan watak melalui tingkah laku acting atau dialog yang dipentaskan
-cerita
-kehidupan
-watak
-acting
-dialog
artinya drama adalah
Sebuah cerita kehidupan yang didalamnya terdapat watak yang ditunjukan melalui acting dan dialog




Thursday, February 1, 2018

Masa remaja Hee Ah Vol 2

Buku berjudul "Masa Remaja Hee Ah (vol 2)" ini berisi catatan hati seorang pianis terkenal berjari empat bernama Hee Ah Lee yang didalamnya menceritakan kisah dan perjalanan hidup dalam masa remaja nya yang penuh suka duka serta memberikan harapan dan kekuatan bagi para penyandang cacat. Buku ini dapat menjadi bukti bahwa penyandang cacat bisa bahagia dan sukses seperti Hee Ah. Penulis juga berharap dengan keterbukaan hati, bahwa kita semua bisa hidup berdampingan dengan para penyandang cacat. Ada 3 poin penting dari buku "Masa Remaja Hee Ah" ini. Yaitu sebagai berikut:

1. Pantang menyerah

Hee Ah memang terlahir cacat dengan hanya memiliki dua jari di setiap tangannya. Walaupun begitu Hee Ah di latih untuk bermain piano sejak kecil dan Hee Ah tidak pernah menyerah dalam bermain piano. Walaupun Hee Ah telah dikenal sebagai pianis dunia, Hee Ah tetap rajin berlatih dalam bermain piano
"Latihan & harus terus latihan piano" halaman 11. 

2. Tetap hidup bahagia

Walaupun Hee Ah berkekurangan tapi dia hidup dengan bahagia dan menjalani hidup layaknya orang orang normal. Bahkan Ia tidak gengsi dan malu untuk mempercantik dirinya. Dapat dilihat dari tulisannya halaman 34 "Aku dan Ibu pergi ke salon untuk mewarnai rambut. Ibu mewarnai rambut untuk menutupi uban, kalau aku mewarnai rambut untuk mempercantik penampilan" 

3. Rendah hati dan menolong orang lain

Hee Ah mendaftarkan anggota tubuh nya untuk didonorkan untuk penelitian. Ia berharap dengan penelitian terhadap tubuhnya apabila ada bayi kecil yang terlahir sepertinya, dokter akan tau apa yang harus dilakukan dengannya. Halaman 111 "Segala yang kita miliki di dunia ini tidaklah kita bawa sampai mati. Akan lebih berguna jika kita sumbangkan untuk membantu penelitian yang dilakukan oleh mahasiswa kedokteran dan juga demi perkembangan pendidikan di negri ini. Kalau nanti ada bayi mungil yang terlahir seperti itu, tentunya para dokter akan tau apa yang harus dilakukan terlebih dahulu dengan melakukan penelitian pada tubuhku. Aku akan senang sekali kalau bisa membantu walau sekecil apapun untuk mengurangi penderitaan para penyandang cacat."

Sekian resensi saya mengenai buku berjudul "Masa Remaja Hee Ah (vol 2)" ini. Semoga bermanfaat bagi para pembaca. Terimakasih.


Baca juga resensi buku diary of Hee Ah Lee Vol 1  http://meiharaworld.blogspot.co.id/2018/02/buku-diary-of-hee-ah-lee-four-fingered.html?m=1 (sumber : meihara's blog)

Wednesday, November 22, 2017

5 Blog Favorit Saya di XI SOS 2

        Haii para pembaca!! Kali ini saya akan mengulas 5 blog favorit saya di kelas xi sos 2. Saya mengulas blog ini berdasarkan isi konten yang saya baca dalam blog mereka. Saya melihat keunikan dan juga design blog yang mereka terapkan dalam blog mereka masing masing.

1. Meihara World


Blog berjudul Meihara World ini punya design blog yang sangat unik. Postingannya pun menarik dapat dilihat dari postingannya yang berjudul
   Antri Panjang Untuk Marion Crepes di Takeshita Street.

Pengalaman yang diceritakan Meihara ini menarik karena Ia membagikan salah satu pengalaman nya di Jepang. Bagi pecinta kuliner pasti akan senang membaca blog ini dan juga bagi para traveler yang mau berangkat ke Jepang akan tertarik dengan rekomendasi Meihara pada salah satu kuliner yang dibagikannya tersebut. Kekurangan dari blog Meihara ini adalah banyaknya postingan blog. Postingan pada blog ini jumlahnya hanya sedikit maka dari itu, ditunggu karya-karya berikutnya!

2. Jennifer Christi Thengsheli


Gadis penyuka travelling ini punya bervariasi postingan di dalam blognya dan tentunya konten postingan nya sangat menarik menurut saya. Dapat dilihat dari postingannya yang berjudul Goes To Thailand. 
Dan masih ada lagi pengalaman-pengalaman menarik dari blog Jennifer ini. Kekurangannya hanya ada pada design blog yang kurang :)

3. Hellen Yoanita


Blog Hellen ini juga jadi favorit saya! Wallpaper dari blognya menarik dan juga Hellen ini menggunakan pilihan kata yang santai juga bersahabat seperti pada postingan perkenalannya pada link ini http://hellenyoanita.blogspot.co.id/2017/07/hello.html?m=1
Kekurangannya kurang banyak postingannya hehe:) semoga postingan randomnya diperbanyak karena sangat menarik ^^

4. Eric Christopher


Ya, mungkin kalian akan bertanya tanya kenapa blog Eric ini jatuh pada nomor 4 blog terbaik menurut saya di kelas xi sos 2. Memang ketika dilihat dari design, blog Eric ini terkesan biasa dan amat sederhana. Tapi, ingat tidak kata bijak yang berbunyi seperti ini "Jangan melihat buku dari covernya."  Nah, ada beberapa postingan Eric yang menarik perhatian saya contohnya postingannya yang berjudul 
Pria pecinta anime ini juga menyajikan beberapa postingan yang temanya tidak jauh jauh dari anime. Kekurangan blog ini adalah pada design nya yang kurang menarik tapi pada kontennya memang sangat menarik. Bagi pecinta anime jangan sampai lupa mengunjungi blog Eric ini ya! 

5. Ge's Blog


Pemilik blog dengan nama asli Grace Elisabeth ini punya konten yang menarik yang tertera dalam postingan cerpennya yang berjudul Life = Past + Present + Future yang dapat dilihat melalui link ini 
https://jurnalistikge.blogspot.co.id/2017/10/life-past-present-futur.html?m=1 Cerita yang dibuat unik dan dapat menarik minat para pembaca untuk membacanya hingga habis. Kekurangan pada blog ini hanya pada designnya yang kurang sedikit sentuhan. 

Nah, kira-kira ini lah 5 blog terfavorit versi saya yang punya kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Sebenarnya, masih banyak sekali blog-blog yang menjadi favorit saya tapi lelah ya sepertinya kalau ditulis semua hehe jadi sampai sini dulu ya para pembaca! Sampai jumpa di postingan berikutnya!! Byee!

Wednesday, November 8, 2017

Soal Bahasa Indonesia

1. Pembicaraan di depan umum yang bersifat persuasif adalah...

A. Ceramah
B. Khotbah
C. Pidato
D. Presentasi

2. Penyampaian pendapat yang di sertai fakta fakta yang menjelaskan isu tertentu adalah...

A. Pengenalan isu
B. Rangkaian argumen
C. Kesimpulan
D. Penutup

3. Dalam berceramah terdapat teknik teknik tertentu. Salah satu nya adalah cara mengucapkan atau bunyi bahasa yang disebut dengan...

A. Intonasi
B. Sikap tubuh
C. Lafal
D. Mimik wajah

4. Nilai nilai kehidupan dalam cerpen yang berkaitan dengan tata laku hubungan atarsesama manusia disebut nilai...
A. Agama
B. Budaya
C. Moral
D. Sosial

5. Salah satu unsur unsur pembangun cerpen yang menjelaskan tempat, waktu, dan suasana adalah...

A. Latar
B. Penokohan
C. Tema
D. Amanat

6. Unsur cerpen yang merupakan rangkaian cerita bersifat kronologis yang dibangun oleh urutan waktu adalah...

A. Plot
B. Amanat
C. Tema
D. Alur

7. Hal yang menjadi latar belakang dibuat nya suatu penelitian/kegiatan adalah...

A. Tujuan
B. Latar belakang
C. Manfaat
D. Ruang lingkup kegiatan

8. Metode pengambilan data kuantitatif dapat dilakukan dalam bentuk...

A. Wawancara
B. Pengamatan
C. Angket
D. Deskriptif

9. Kita perlu memperhatikan bagian bagian yang belum jelas dalam melengkapi proposal. Hal itu terkait dengan aspek...

A. Susunannya
B. Kelengkapannya
C. Kesesuaiannya
D. Kejelasannya

10. Struktur teks eksplanasi yang berisi tentang komentar, penilaian, ataupun simpulan adalah...

A. Indentifikasi fenomena
B. Penggambaran rangkaian kejadian
C. Ulasan
D. Latar belakang kejadian

11. Teks yang berfugsi untuk menjelaskan sesuatu fenomena disebut teks...

A. Eksplanasi
B. Prosedur
C. Negosiasi
D. Pidato

12. Keefektifan kalimat merupakan aspek dalam hal...

A. Struktur
B. Bahasa
C. Isi
D. Kesesuaian

13. Salah satu yang bukan ciri kebahasaan teks eksplanasi adalah...

A. Konjungsi bermakna 'proses'
B. Kata kerja pasif
C. Pilihan kata tertentu
D. Persuasif

Wednesday, November 1, 2017

Kriminalitas, Kemiskinan, Kesenjangan Sosial, dan Ketidakadilan

1. Apa faktor penyebab kriminalitas?

- terjadinya perubahan sosial, ekonomi, politik, seperti perang dan bertambahnya pengangguran.
- pemerintah yang korupsi sehingga mendorong orang mencari kesempatan untuk berbuat jahat
- masalah kependudukan dan kesulitan ekonomi
- kurangnya model (teladan) dan orang yang dituakan (senior).

2. Bagaimana cara menanggulangi kriminalitas?

-cara preventif yaitu dengan mencegah seperti penyuluhan dan imbauan.
- cara represif adalah cara penanggulangan dengan pola keras seperti penangkapan dan pemenjaraan.

3. Sebutkan dan jelaskan 2 bentuk kesenjangan sosial!

- kesenjangan klasik mencakup perbedaan kelas, status, kekayaan, prestise yang di mediasi oleh gender, pendapatan, dan pendidikan.

- kesenjangan baru mengikuti kesadaran yang lebih besar dan kompleksitas global yang meningkat dan adanya berbagai rentang pilihan yang lebih besar, seperti pola konsumsi, gaya hidup.

4. Upaya mengatasi kesenjangan sosial

- hidup sederhana sesuai dengan kebutuhan
- peduli dengan nasib warga masyarakat yang kurang mampu dan menciptakan lapangan pekerjaan
- menigkatkan pendidikan

5. Apa itu subordinasi?

Subordinasi adalah salah satu bentuk ketidakadilan. Subordinasi adalah pembedaan perlakuan terhadap identitas sosial tertentu.

6. Bentuk kemiskinan menurut Baswir dan Sumodiningrat

- kemiskinan absolut yaitu keadaan orang yang pendapatan nya tidak cukup memenuhi kebutuhan hidup minimum.

- kemiskinan relatif yaitu kemiskinan yang dilihat berdasarkan perbandingan antara tingkat pendapatan dan tingkat pendapatan lainnya.

7. Faktor penyebab kemiskinan

- faktor pribadi
Pemborosan, kemalasan, penyakit mental, buta huruf,dll.

- faktor geografis
Iklim, cuaca, bencana alam, tidak ada SDA yang memadai.

-faktor ekonomi
Pengangguran, penimbunan kekayaan yang tidak produktif, distribusi kekayaan yang tidak merata

- faktor sosial
Sistem pendidikan yang kurang baik,

8. Kebijakan presiden dalam mengatasi kemiskinan

-Pepres no 166 tahun 2014 tentang percepatan penanggulangan kemiskinan.

9. Sebutkan bentuk bentuk dominasi!
- perbudakan, rezim diskriminasi sistematis terhadap kelompok minoritas, rezim politik kolonial, despotisme, totalitarianisme, kapitalisme dan feodalisme.

10. Dampak permasalahan sosial terhadap kehidupan publik.

- ketidakadilan sebagai masalah sosial karena mengandung unsur kesewenang wenangan.

- kesenjangan sosial ekonomi adalah akibat pendekatan pembangunan yang tidak berkeadilan

- kemiskinan sebagai masalah sosial akibat dari kesenjangan sosial ekonomi

 

Wednesday, October 18, 2017

Teks Prosedur

1. Teks prosedur adalah teks yang menjelaskan langkah-langkah membuat atau melakukan suatu hal. Teks ini menjadi acuan seseorang dalam melakukan atau membuat sesuatu.
2. Struktur teks prosedur ada 3, yaitu pernyataan umum, tahap-tahap, dan penegasan ulang.
- Pernyataan umum berisi gambaran umum tentang hal yang akan di bahas dalam teks prosedur tersebut.
- Tahap-tahap berisi penjelasan langkah-langkah dalam membuat hal tersebut secara sistematis.
- Penegasan ulang berisi kesimpulan dan harapan teks prosedur tersebut dapat bermanfaat serta dapat dijalankan dengan baik dan benar oleh orang yang membacanya.
3. Contoh teks prosedur :
Cara Menghilangkan Malas
Malas adalah hal yang manusiawi dan pasti pernah dirasakan setiap orang. Malas sebenarnya akan mengakibatkan banyak hal negatif. Malas merupakan salah satu alasan orang tidak dapat sukses. Oleh karena itu, malas harus di hilangkan. Berikut cara-caranya.
1. Menata hidup
Hidup dengan pola hidup yang berantakan akan membuat kita malas dan lelah menghadapi hidup. Oleh karena itu, lebih baik kita mulai menata hidup kita dari sekarang.
2. Rutin olahraga
Olahraga adalah salah satu cara untuk menggerakan badan kita agar kita dapat berkeringat dan lebih semangat. Dengan berolahraga rutin, kita akan dapat menghilangkan rasa malas kita.
3. Jangan membiasakan diri duduk dan tidur-tiduran.
Ketika kita sudah duduk dan tidur-tiduran, kita akan tidak bergairah untuk melakukan aktivitas lainnya. Akibatnya, hal itu mendorong kita untuk tidur dan bermalas-malasan dirumah. Oleh karena itu, jangan membiasakan hal itu terjadi.
4. Tanamkan Niat
Niat datang dari diri sendiri. Ketika kita telah menanamkan niat terhadap suatu hal, kita akan menghilangkan rasa malas dengan sendirinya.
5. Lihat teman yang sudah sukses
Kita harus menjadikan orang yang sukses sebagai panutan kita. Karena dengan melihat orang lain yang sudah sukses, kita akan termotivasi untuk sukses juga dan kita pun tidak akan bermalas-malasan lagi.
Cara-cara tersebut dapat di laksanakan kalau kita sendiri pun punya niat dan keinginan untuk menghilangkan malas tersebut. Semoga bermanfaat bagi para pembaca sekalian.
( sumber foto :http://belajar123.com/wp-content/uploads/2016/05/malas-belajar.jpg)

Tuesday, October 10, 2017

Cinta Yang Dilukiskan Pada Sebuah Kanvas

Aerin adalah seorang perempuan yang gemar melukis dan sedikit tertutup. Wajahnya natural dan pipinya merah merona. Aerin lebih senang berada didalam rumah dibanding ia beraktivitas diluar rumah.

Pagi itu Aerin duduk dikursi dengan menggenggam beberapa kuas yang sudah siap ia goreskan dikanvas putihnya yang masih kosong sambil mengingat beberapa hal yang terjadi pada dirinya.

"Aerin, kau sudah mulai menggambar?" Terdengar suara pria dari belakang Aerin yang sudah tak asing lagi didengar Aerin. Suara yang tiba-tiba saja menyejukan suasana hati Aerin dan suara yang ia nanti-nanti untuk ia dengar lagi.

"Hah? Belum, aku belum terpikir untuk menggambar apa" jawab Aerin yang tersontak kaget karena kedatangan Hansel, pria sebaya yang selalu menginspirasi dirinya dalam melukis. Pria bertubuh tinggi yang memiliki senyum manis serta lesung pipi dipipi kanannya.

Hari ini Hansel menggunakan kaos hitam berlapis jaket baseballnya karena Jakarta terguyur hujan pagi ini dan membuat udara di kota Jakarta dingin dan lembab.

"Kalau begitu aku yang akan menggambar untuk mu" jawab Hansel dengan senyuman manis yang membuat lesung pipinya terlihat jelas.

Aerin tak berhenti memandangi pria disebelahnya itu. Matanya begitu indah sampai-sampai aerin tak dapat mengalihkan pandangannya dari pria tersebut. Rambutnya yang berwarna ke cokelat-cokelatan rapih di tatanya dengan sedikit baluran gel.

"Sampai kapan kau akan memandangiku?" Tanya Hansel sambil tertawa membuat Aerin terbuyar dari lamunannya.

"Tidak, aku tidak memandangi mu. Untuk apa aku memandangi mu?"  Aerin mengelak dan mengalihkan pandangannya dari Hansel.

"Kebohongan yang aneh" kata Hansel

"Apa aku terlihat seperti pembohong?" Gumam Aerin namun suaranya tersebut dapat terdengar dengan jelas di telinga Hansel.

"Eum, memang kau pembohong. Matamu itu menjelaskan semua kebohonganmu padaku" jawab Hansel sambil terkekeh.

Tiba tiba suara ponsel Hansel menghentikan pembicaraan mereka. Hansel mengangkat panggilan tersebut dengan muka datar.

"Ya, halo?"

Aerin hanya terdiam melihat Hansel. Aerin sudah mengetahui siapa yang menelfon pria itu. Gadis yang menjadi masa lalu Hansel itu selalu mengganggu kehidupannya hingga sekarang. Gadis itu selalu berharap dapat kembali menjadi bagian dari hidup hansel.

"Sudah ya, kututup telfonnya" Hansel mematikan panggilan dari gadis itu.

"Pasti gadis itu selalu mengganggu mu ya?" tanya aerin kepada hansel dengan senyum tipis.
"Tidak, hanya kadang-kadang saja dia menelfon dan minta bertemu tapi aku memang tak berniat untuk menemui nya entah kenapa" jawab Hansel dengan wajah datar. Ia tak tahu mengapa ia menjelaskan ini kepada Aerin. Hanya saja ia merasa perlu menjelaskannya.

"Oh begitu" Aerin kehilangan senyum nya dan hanya menunduk kebawah sambil melihat jari-jari tangannya.

"Aerin" panggil pria tersebut tiba-tiba sambil memutar wajah nya ke hadapan Aerin. Aerin pun mengangkat wajahnya sambil tak menunjukan ekspresi apa-apa.

Hansel menatap mata Aerin dalam-dalam. Mata indahnya berbinar dibawah cahaya lampu. Pandangan Hansel begitu serius. Wajah indahnya menatap wajah Aerin yang mungil. Aerin terlihat membeku saat Hansel menatapnya.

Pria itu mulai mendekatkan bangkunya ke depan Aerin. Harum tubuhnya pun dapat tercium dengan jelas. Degup jantung Aerin mulai tak beraturan. Ia merasa badannya tiba tiba panas dan wajahnya memerah.

"Aku menyukaimu, Aerin." Hansel tersenyum tulus dan menatap gadis yang berada tepat didepan nya itu.

Muka aerin memanas. Ia sangat terkejut dan degupan jantungnya semakin kencang. Ia khawatir saking kencangnya degupan jantung itu , Hansel akan mendengarnya. Ia hanya dapat memandang pria yang di sukainya sejak ia mulai melukis saat itu. 'Aduh muka ku pasti sudah semerah buah tomat sekarang' gerutu Aerin dalam hati.

"Kenapa tidak menjawab? Apa kau marah soal mantan ku itu?" Tanya Hansel sambil menatap Aerin.

"Tidak."
Aerin mengumpulkan semua keberaniannya dan menatap mata Hansel dengan sungguh -sungguh.
"Aku juga menyukaimu." tiba-tiba kalimat itu keluar dengan sendirinya dari mulut Aerin.

Hansel tersenyum. Senyuman itu. Senyuman yang tak pernah bosan di pandang Aerin walau 1000 tahun lamanya. Senyuman yang selalu menggantung indah di wajahnya.

Hansel semakin mendekat ke Aerin. Hansel kembali menatap gadis itu dalam-dalam dengan kedua bola matanya yang bulat dan indah. Dan di bawanya lah gadis itu ke dalam pelukannya. Hangat yang terasa dari pelukan itu pun dapat dirasa oleh keduanya. Jantung mereka yang berdegup kencang dapat menyapu dingin nya udara dihari itu. Mereka tersenyum bahagia karena hari itu keduanya merasa nyaman dan menemukan sepasang bagian dari hidupnya.

Aerin ingin meloncat rasanya. Jantung nya ini sudah tak dapat ia kendalikan. Hansel semakin mempererat pelukannya.

"Kau cemburu kan tadi?" bisik Hansel.
"Tidakk." Aerin mengelak lagi.
"Pembohong." Ucap Hansel sambil tersenyum bahagia. Kebohongan Aerin membuat Hansel tertawa karena kebohongan itu tidak dapat di tutupi dengan matanya yang memberikan tatapan cemburu pada Hansel.

Hari itu Aerin merasa tak dapat melepaskan pelukannya, Hansel adalah segalanya bagi dirinya. Aerin merasa tak dapat hidup tanpanya. Sosok pria yang selalu memenuhi pikirannya yang kini telah berada di pelukannya.

"KRINGGGGGGGGGGGGGGGGG"

Bunyi ponsel yang membuyarkan lamunan Aerin. Ternyata alarm ponsel Aerin berbunyi menandakan hari telah pagi. "Huft, lagi lagi aku tidak tidur dan malah melamun" gumam Aerin sambil menatap ponselnya.

Didepan Aerin didapatinya kanvas yang sudah ia lukis semalaman. "Ternyata semalam aku melukis gambar ini sambil melamun" kata Aerin sambil memandangi lukisan didepannya yang bergambarkan sosok pria yang sudah tidak asing lagi dipandang. Pria yang semalaman ia lamunkan. "Hansel" Aerin menyebutnya sambil menitihkan air mata. Aerin tak dapat menahan nya lagi. Air matanya menjalar di pipi nya. Hatinya sakit dan rapuh.

Hansel sudah tak ada lagi disini. Tidak ada lagi kehangatan yang di rasakan di hati Aerin seperti hari itu. Tidak terlihat lagi senyuman indah yang selalu membuat jantung Aerin berdegup kencang layaknya hari itu. Hansel telah pergi meninggalkan dunia selamanya. Namun, akan selalu ada tempat di hati Aerin untuk Hansel.

Aerin akan tetap melanjutkan hidupnya dan Aerin akan terus melukis meski Hansel tak ada lagi di dunia ini. Karena pada mula nya Hansel lah alasan Aerin mulai melukis. "Aku sangat merindukannya melebihi siapapun." Ucap Aerin sambil menangis dan memeluk kanvas bergambarkan sosok yang sangat ia cintai.

Kata Kunci Materi Bahasa Indonesia dalam Buku Bahasa Indonesia Kelas XI

1. Teks prosedur merupakan teks yang menjelaskan langkah-langkah melakukan sesuatu secara lengkap dan jelas. - teks -langkah langkah -mel...

Postingan populer